Pelatihan ToT Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) Gelombang II Tahun 2022
Dipublikasi Pada: Selasa, 23 Agustus 2022 - 10:52 WIB
Dalam upaya pencegahan dan pengendalian infeksi di fasilitas pelayanan kesehatan sangat penting bila terlebih dahulu petugas dan pengambil kebijakan memahami konsep dasar penyakit infeksi. Pemahaman PPI baik konsep prosedur maupun mekanismenya dapat dilakukan dengan peningkatan kompetensi SDM fasilitas pelayanan Kesehatan melalui pelatihan. Pelatihan yang berkaitan dengan PPI baik untuk tenaga medis maupun untuk perawat dan tenaga Kesehatan lainnya diadakan Kementerian Kesehatan, pemerintah daerah, organisasi profesi atau organisasi lainnya sesuai ketentuan perundang-undangan.
Dalam hal ini, Balai Besar Pelatihan Kesehatan Ciloto kembali menggelar Pelatihan ToT Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) gelombang II yang dibuka secara resmi oleh Kepala BBPK Ciloto secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting (23/8).
Pelatihan ini dilaksanakan secara Blended Lerning terhitung mulai tanggal 22 s.d. 26 Agustus 2022 dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting dan 29 Agustus s.d. 2 September dilaksanakan tatap muka di BBPK Ciloto.
Peserta pada pelatihan ini terdiri dari 90 orang yang terbagi dalam 3 kelas pembelajaran namun sampai saat ini baru 84 orang yang mendaftar. Adapun kriteria dari pelatihan ini adalah sebagai berikut :
1. Dokter/ Dokter Gigi/ Perawat S1/ Bidan S1/ Apoteker yang telah mengikuti Pelatihan PPI Dasar atau Workshop terkait PPI;
2. Mendapatkan penugasan dari pimpinan yang berwenang untuk mengikuti pelatihan; dan
3. Bersedia mengikuti pelatihan sesuai ketentuan yang ditetapkan.
4. Khusus untuk Widyaiswara BBPK/Bapelkes mempunyai pengalaman memfasilitasi pelatihan PPI dan pernah bekerja di Fasyankes.
Setelah mengikuti pelatihan ini, diharapkan peserta mampu Menerapkan Program Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) di FKTP, Menyusun Perencanaan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) di FKTP dan Menerapkan Teknik Melatih pada pelatihan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Pertama (FKTP).
<< kembali ke indeks berita
Berita Lainnya:
SEMANGAT AKSI NYATA DALAM UPACARA BENDERA
Senin, 21 April 2025 - 09:43 WIB
PENUTUPAN PELATIHAN TENAGA KESEHATAN HAJI (TKH) KLOTER
Jumat, 18 April 2025 - 15:00 WIB
SEMANGAT BELA NEGARA WARNAI KEGIATAN LO BULANAN BBPK CILOTO
Kamis, 17 April 2025 - 14:20 WIB
PENUTUPAN PELATIHAN PPIH DI BBPK CILOTO: KOMITMEN TINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN HAJI
Selasa, 15 April 2025 - 13:00 WIB
PESERTA PELATIHAN PPIH IKUTI MATERI PENGUATAN SOFTSKILL OLEH WIDYAISWARA BBPK CILOTO
Minggu, 13 April 2025 - 21:00 WIB
KERJASAMA TIM DAN KOLABORASI PROFESI PELATIHAN PANITIA PENYELENGGARA IBADAH HAJI (PPIH)
Minggu, 13 April 2025 - 16:00 WIB