Tutup Menu Portal
Pendaftaran Pelatihan


Ciloto Learning Center


Pelaporan Diklat


Pengaduan Masyarakat


Akreditasi Ciloto


Penataan Arsip WBK


LAKIP


Whistle Blowing System

M
E
N
U

P
O
R
T
A
L

Detail Info Terkini

Isi Informasi Tentang Kegiatan/Berita Di BBPK Ciloto

PELATIHAN JARAK JAUH (DISTANCE LEARNING) UJI KOMPETENSI BAGI TIM PENGUJI JABATAN FUNGSIONAL

Dipublikasi Pada: Senin, 07 Agustus 2023 - 11:16 WIB


Perlunya uji kompetensi Jabatan Fungsional didasarkan pada suatu kenyataan bahwa lingkup pekerjaan Jabatan Fungsional tersebut memiliki cakupan yang cukup luas, membutuhkan penguasaan pengetahuan standar teoritis di bidangnya, serta memerlukan penguasaan khusus secara substansial menurut tingkat keahlian pada bidang tertentu. Berpedoman pada Peraturan Menteri Kesehatan No.18 Tahun 2017 tentang Uji Kompetensi Tenaga Kesehatan.
 
Plh. Direktorat Peningkatan Mutu Tenaga Kesehatan, Bapak drg. Diono Susilo Y, MPH membuka secara resmi pelatihan ini secara daring melalui aplikasi zoom meeting (7/8). Penyelenggaraan Pelatihan Tim Penguji   Tahun 2023 ini direncanakan dilakukan sebanyak 11 angkatan dengan bersumber PNBP dan 4 Angkatan yang bersumber dari DIPA Ciloto, yang dimana BBPK Ciloto sudah menyelenggarakan sebanyak 5 angkatan dengan rincian 3 angkatan PNBP dan DIPA 2 angkatan.
 
Sebanyak 60 orang peserta mengikuti pelatihan ini yang berasal dari Rumah Sakit Umum Daerah, Dinas Kesehatan Provinsi Kab/Kota dan Puskesmas dan akan mengikuti pembelajaran sebanyak 48 JPL yang dilaksanakan selama 8 hari efektif yaitu tanggal07 – 16 Agustus 2023, dilakukan dengan metode Distance Learningyaitu Full E-Learning dimana pembelajaran melalui zoom meeting dan LMS BBPK Ciloto yaitu Ciloto Learning Center (CLC).
 
Setelah mengikuti pelatihan ini,peserta pelatihan Ukom ini diharapkan mampu mampu menguji kompetensi jabatan fungsional kesehatan sesuai kewenangannya. Adapun Tujuan Pelatihan Khususdari pelatihan ini yaitu peserta memiliki kompetensi dalam:
  1. Melakukan perngorganisasian uji kompetensi jabfungkes
  2. Merencanakan uji kompetensi jabfungkes
  3. Menyusun instrumen uji kompetensi jabfungkes
  4. Melaksanakan uji kompetensi jabfungkes.
 
Dengan dilaksanakan pelatihan ini diharapkan dapat semakin meningkatkan profesionalisme, tenaga kesehatan yang berkualitas dalam rangka pembangunan kesehatan dan pelayanan kesehatan yang bermutu bagi Masyarakat terutama bagi tim penguji yang akan menjadi penguji jabatan fungsional kesehatan.

<< kembali ke indeks berita



Berita Lainnya:


SEMANGAT AKSI NYATA DALAM UPACARA BENDERA
Senin, 21 April 2025 - 09:43 WIB
PENUTUPAN PELATIHAN TENAGA KESEHATAN HAJI (TKH) KLOTER
Jumat, 18 April 2025 - 15:00 WIB
SEMANGAT BELA NEGARA WARNAI KEGIATAN LO BULANAN BBPK CILOTO
Kamis, 17 April 2025 - 14:20 WIB
PENUTUPAN PELATIHAN PPIH DI BBPK CILOTO: KOMITMEN TINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN HAJI
Selasa, 15 April 2025 - 13:00 WIB
PESERTA PELATIHAN PPIH IKUTI MATERI PENGUATAN SOFTSKILL OLEH WIDYAISWARA BBPK CILOTO
Minggu, 13 April 2025 - 21:00 WIB
KERJASAMA TIM DAN KOLABORASI PROFESI PELATIHAN PANITIA PENYELENGGARA IBADAH HAJI (PPIH)
Minggu, 13 April 2025 - 16:00 WIB