PELATIHAN JABATAN FUNGSIONAL ANALIS KEPEGAWAIAN AHLI DAN PELATIHAN PENGADAAN BARANG:JASA PEMERINTAH
Dipublikasi Pada: Rabu, 15 September 2021 - 11:32 WIB
Rabu, 15 september 2021 bertempat di Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Ciloto kampus utama, telah dilaksanakan pembukaan pelatihan Pelatihan Jabatan Fungsional Analis Kepegawaian Jenjang Ahli Angkatan 1 dan Pelatihan Pengadaan Barang / Jasa Pemerintah Dasar Angkatan 3&4. Kepala Balai Besar Pelatihan Kesehatan Ciloto Bapak Sjamsul Ariffin membuka pelatihan ini secara resmi melalui aplikasi Zoom Meeting.
Tujuan diselenggarakannya pelatihan Jabfung Analis Kepegawaian diharapkan peserta mampu mengetahui dan memahami Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 37 Tahun 2020 tentang Jabatan Fungsional Analis SDM Aparatur, serta tujuan dilaksanakannya pelatihan Pengadaan Barang / Jasa Pemeritah diharapkan peserta mampu mengetahui dan memahami Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2021 Tentang PBJP.
Untuk pelatihan Jabfung Analis Kepegawaian dilaksanakan mulai hari ini tanggal 15 s.d. 21 september 2021, sedangkan untuk pelatihan Pengadaan Barang / Jasa Pemeritah dilaksanakan mulai tanggal 06 s.d. 14 september 2021 pembelajaran melalui LSM LKKP, tanggal 15 s.d. 17 september 2021 pembelajaran melalui Aplikasi Zoom Meeting dan tanggal 22 s.d. 24 september 2021 ujian sertifikasi.
Semoga pelatihan ini berjalan dengan baik dan penuh keberkahan serta menjadi ilmu yang bermanfaat bagi peserta, bangsa dan negara.
<< kembali ke indeks berita
Berita Lainnya:
Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97
Selasa, 23 Desember 2025 - 10:18 WIB
DWP SDMK Mengajar
Jumat, 05 Desember 2025 - 10:37 WIB
Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-54
Rabu, 03 Desember 2025 - 11:27 WIB
Gebyar Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 Tahun 2025
Jumat, 28 November 2025 - 08:18 WIB
Upacara Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61
Rabu, 12 November 2025 - 13:50 WIB
WEB Kampanye Sosialisasi dan Edukasi Masif TOSS TBC
Senin, 10 November 2025 - 09:11 WIB